Ketua DPD PPNI Mamuju Dicopot


Mamuju, FMS - Persoalan nasib perawat honorer dan tenaga sukarela yang saat ini belum menemui benang merah, kini muncul persoalan baru.

Pasca munculnya surat edaran Ketua DPD
Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Mamuju yang memerintahkan beberapa perawat untuk kembali bekerja di tempat tugasnya masing-masing, justru menimbulkan polemik baru.

Menyikapi hal tersebut, Harman selaku Ketua DPW PPNI Sulawesi Barat secara tegas menyatakan sikap untuk mengganti ketua PPNI Kabupaten Mamuju dengan cara memberi jabatan karateker kepada Aswar, Senin (10/12/2018).


Langkah yang diambil oleh Harman untuk menggantikan Ketua DPD PPNI Mamuju didukung oleh beberapa perwakilan komisariat dan sekaligus bukti kekecewaan kepada ketua DPD PPNI sebelumnya yang dianggap tidak konsisten dalam memperjuangkan nasib perawat.

Untuk diketahui beberapa komisariat ikut bertanda tangan diatas materai 6000 sebagai bukti penguatan pergantian ketua DPD PPNI Mamuju.

(Berita ini masih berlanjut dan akan diverifikasi selanjutnya).

Ayhi

Related

MAMUJU 1038622149400553321

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini