Peduli Keselamatan, Polsek Karossa Pasang Spanduk Himbauan


Mateng. FMS - Seiring masih minimnya warga yang peduli akan keselamatan dalam berlalulintas, jajaran Polsek Karossa memasang sejumlah spanduk yang berisi pesan keselamatan berlalu lintas.

Pemasangan spanduk tersebut, ditempatkan di sejumlah lokasi yang rawan terjadi kecelakaan lalu lintas, serta di tempat umum yang mudah di lihat dan dibaca oleh pengguna jalan.

Pada Senin (3/11/2018), Kapolsek Karossa Iptu Mukhtar Mahdi bersama personilnya terlihat sedang memasangan spanduk dan banner himbauan keselamatan berlalulintas dijalan raya wilayah Karossa, Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng).

Menurut Iptu Mukhtar, spanduk ini dipasang agar masyarakat lebih memahami, lebih peduli, dan meningkatkan kewaspadaan serta mengedepankan keselamatan berlalu lintas, sehingga dapat meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas.

"Kami memasang spanduk himbauan ini disejumlah titik yang dinilai rawan akan laka lantas dan juga pada tempat strategis," ujarnya.

Iptu Mukhtar menjelaskan, kegiatan ini sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan tertib berlalu lintas, dan diharapkan dapat menekan terjadinya kecelakaan lalu lintas.

"Stop pelanggaran, stop kecelakaan, jadilah pelopor keselamatan berlalu lintas," kuncinya.

(usman)

Related

MATENG 4713594196447297299

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini