Sat Lantas Polres Polman Kawal Pawai Porseni


Polman, FMS - Satuan lalu lintas Polres Polman melaksanakan pengamanan dan pengawalam serta himbauan tertib berlalu lintas pada pembukaan Poreseni di SMA 1 Polewali.

Tak hanya mengimbau betapa pentingnya keselamatan berlalu lintas kepada para siswa yang ikut dalam pawai tersebut, personil satuan lalu lintas juga mengimbau kepada masing-masing orang tua siswa untuk tertib berlalu lintas dan selalu berhati-hati.

Rute yang ditempuh oleh peserta pawai, star dari Alun-alun Kota Polewali, jalan Budi Utomo, menuju ke jalan Dr. Ratulangi, kemudian ke jalan Andi Depu serta finish di SMA Negeri 1 Polewali.

Disela-sela kegiatan tersebut, Kanit Dikyasa Aiptu Rahman mengimbau kepada peserta pawai maupun orang tua untuk tetap memperhatikan keselamatan dan arus lalu lintas dijalan,  tidak melewati garis tengah jalan.

"Agar tidak bertumpuk di jalan, personil ingatkan orang tua siswa yang ikut menyaksikan anaknya bertanding untuk memperhatikan arus kendaraan. Personil mengutamakan keselamatam bersama," kata Kasat Lantas Polman, AKP Suhartono. Jumat (14/12/2018).

Ia mengatakan, polisi lalu lintas harus memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan santun dan humanis demi mewujudkan keselamatan berlalu lintas di wilayah hukum Polda Sulawesi Barat demi terciptanya kamseltibcarlantas yang kondusif.

(jaya)

Related

POLMAN 1357775660926411765

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini