Ditangkap Karena Bawa Kabur Istri Orang, Eh, Ternyata Juga Curanmor


Majene, FMS - ANW (22) boleh dibilang pintar-pintar bodoh. Betapa tidak, lelaki berprofesi sebagai nelayan ini ditangkap polisi Sektor Baggae karena disangka membawa kabur istri orang ke Kabupaten Mamuju.

Jajaran tim Passaka Reskrim Polres Majene mendapat informasi bahwa Polsek Banggae menangkap seorang lelaki berinisial ANW yang ciri-cirinya sama dengan lelaki yang mencuri motor, segera mendatangi Mapolsek Banggae karena diduga warga Lingkungan Passarang, Kelurahan Totoli, Kecamatan Banggae itu adalah juga pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor).

Tak butuh lama melakukan interogasi kepada yang bersangkutan.

"Akhirnya, ia mengaku melakukan Curanmor beberapa waktu lalu. Dan barang buktinya ada di Mamuju. Makanya kita minta dia menunjukkan barang bukti tersebut," beber Kasat Reskrim Polres Majene AKP Pandu Arief Setiawan, Jum'at (8/2/2019).

Dikatakan, ANW ditangkap berdasarkan Laporan Polisi nomor: LP 10/I/2019/SULBAR/RES MAJENE/SPKT, tanggal 19 Januari 2019. Ia disangka mencuri 1(satu) Unit Motor Merk Suzuki Spin warna Hitam Nopol DD 4163 KY dan total kerugian sekitar Rp7 juta.

Sayangnya, saat ANW dibawa untuk menunjukkan barang bukti ke Mamuju, ia mencoba melarikan diri dengan jalan melawan petugas.

"Ya, terpaksa kita lumpuhkan dengan tembakan di kaki," kata AKP Pandu.

Pelaku kemudian dibawa ke Puskesmas Lembang untuk mendapat perawatan medis. Selanjutnya pelaku dan barang bukti diamankan dan dibawa ke Mapolres Majene untuk proses lebih lanjut.

(Akbar)

Related

MAJENE 695881464761588944

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini