Keren .... ! Ini Foto Ketua DPRD Mateng Saat Terima Bantuan Mobil Damkar di Jepang

Mamuju Tengahfokusmetrosulbar.com -- Kunjungan Pemkab Mateng bersama ketua DPRD ke Negeri Sakura Jepang menerima bantuan mobil pemadam kebakaran, menuai hasil. Delapan unit Damkar diterima siang ini, Jumat (10/3). Ketua DPRD Mateng H Arsal Aras Tammauni mengatakan, secara administrasi dan cek fisik bantuan hibah itu sudah selesai. 

"Kami akan balik ke Indonesia tujuan Jakarta besok, Sabtu 11 Maret," kata Arsal melalui pesan WhatsApp, Jumat (10/3).

Damkar itu akan direkondisi di Jakarta sebelum diberangkatkan ke Mateng. Namun sebelumnya Pemkab Mateng diminta memastikan diri apakah delapan unit itu akan diterima seutuhnya atau diganti jenis lain. Sebab ada peluang bahwa unit tersebut bisa diganti jenis lain sesuai kebutuhan. "Itu sebabnya kami bersama Pemda akan evaluasi seberapa banyak tingkat kebutuhan setelah tiba di Mateng," jelasnya.

Arsal Aras Tammauni saat di Jepang
Pastinya delapan unit Damkar adalah milik Pemkab Mateng. Pemda dan dewan akan duduk bersama untuk membahas peralihan jenis lain. Itu bergantung kebutuhan dan jika mendapat persetujuan bersama. Jika tidak berarti semua bantuan Damkar akan diboyong ke Mateng.

Tak hanya ketua dewan, Kepala Dinas Trantib dan Linmas Hasanuddin Wahid turut serta mendampingi Sekkab Mateng Askary Anwar menerima bantuan di Jepang. Baca : Besok Ketua Bertolak ke Jepang Terima Damkar Kamis kemarin, wakil Gubernur Ehimo Jepang mendampingi rombongan Mateng. Ia bahkan mengantar ke Bandara Ehimo saat rombongan melanjutkan perjalanan untuk menerima bantuan. (jml/riz)    

Related

MATENG 8402982448312444703

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini