Voltase Listrik Tidak Stabil, Peralatan Listrik Warga di Rangas Rusak


Diduga Travo ini yang terbakar sebagai penyebab tegangan listrik warga Rangas tidak stabil. foto : ist


Majene, FMS -- Sejumlah warga di Kelurahan Rangas Kecamatan Banggae mengeluh lantaran peralatan listrik rumah tangga miliknya rusak.

Menurut pengakuan salah seorang warga, Amir Saeni, Sabtu (10/8/2019), peralatan listrik rumah tangga warga di Kelurahan Rangas bagian Timur banyak yang rusak diduga akibat tegangan listrik yang tak stabil.

Ia menyebut, kejadiannya bermula pada Jumat (9/8/2019) sekitar pukil 22.00 Wita.

"Secara tiba-tiba nyala lampu terang sekali dan tak lama kemudian mulai redup. Saya periksa kulkas, tenyata sudah tidak dingin. Malah, kebanyakan peralatan listrik warga seperti balon lampu banyak yang terbakar dan rusak," katanya.

Melihat kondisi itu, Sejumlah warga mendatangi PLN Majene dan oleh pihak pihak PLN hanya sebatas menampung keluhan warga.

"Kami disuruh menunggu hingga Senin. Harusnya kalau sudah begini, PLN harus bertanggung jawab," kata Amir.

Senada dengan salah seorang warga lainnya, Suma'. Ia mengatakan, televisi miliknya terbakar setelah spaning listrik naik turun.

Diketahui, tegangan listrik yang sering turun dapat membuat alat-alat elektronik tak bekerja dengan baik, AC jadi kurang dingin, isi baterai ponsel jadi lebih lama, dan sebagainya.

Dikutip dari berbagai sumber, berdasarkan Tingkat Mutu Pelayanan (TMP) tahun 2017 yang ditetapkan PLN untuk Area Distribusi Jakarta Raya, tegangan liatrik seharusnya paling rendah 198 V.

Sayangnya, belum ada konfirmasi resmi dari PLN Majene apa penyebab tegangan listrik di Rangas bermasalah.

Namun dugaan sementara menyebutkan, bahwa tegangan listrik di wilayah itu tidak stabil akibat dari travo jaringan terbakar.

(Berita ini masih akan diverifikasi lebih lanjut)

(akbar)

Related

MAJENE 2741179263574302269

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini