Peluang Sekda Mamasa Ikuti Seleksi Sekda Majene

 


Gambar: Foto Profil Facebook Ardiansyah


MAMASA, FMS--Seleksi Jabatan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Majene saat ini sedang berproses.

Untuk seleksi administrasi ada tiga nama yang dinyatakan lulus yakni Hj. Andi Adlina Basharoe, Mattalunru, dan H. Ardiansyah.

Menariknya, salah satu peserta yang dinyatakan lulus, H. Ardiansyah saat ini sedang menjabat sebagai Sekda Kabupaten Mamasa yang dilantik pada sekitar bulan April 2019 yang lalu.

Saat diwawancara, Selasa (28/9) soal keikutsertaannya dalam seleksi Sekda Majene tersebut, awalnya Ia enggan memberikan jawaban. "No comment, no comment itu," jawabnya singkat sambil tertawa sumringah.

Ditanya lanjut apa yang menjadi pertimbangan mengikuti seleksi, Ia mengatakan bahwa setiap warga negara berhak mengikuti seleksi dimana saja. Bukan hanya di Kabupaten Majene, termasuk untuk jabatan di seluruh kementerian.

"Tentu itu harus ada izin dari Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK)," katanya.

Ia menuturkan soal pindah atau tidaknya itu tergantung PPK. "Tapi, ya saya ikut saja untuk mendapatkan hak sebagai warga negara," tuturnya.

Mengenai alasan spesifik yang menjadi pertimbangan, Ia menolak untuk membeberkannya dengan alasan bahwa hal tersebut bersifat pribadi.

Bahkan ketika ditanya apakah alasannya adalah untuk "pulang kampung", dirinya hanya menjawab seadanya. "Itu pertimbangan pribadi, saya tidak enak untuk menjelaskan karena saya masih tetap di Mamasa," jawabnya.

Ia menuturkan sampai saat mengikuti proses seleksi, Bupati Mamasa memberinya izin untuk mengikuti tes.

Kalaupun nantinya Ia terpilih sebagai Sekda Majene, dirinya tetap akan berkonsultasi ke Bupati Mamasa. "Tentu saya akan berkonsultasi ke pak bupati sebagai pimpinan dan orang tua saya," ungkapnya.

Mengenai tahapan selanjutnya proses seleksi Sekda Majene, Ia mengatakan telah final dan nama-namanya telah diserahkan oleh panitia seleksi kepada Bupati Majene. 

Soal peluang dirinya untuk terpilih, Ia menuturkan sepenuhnya tergantung pada keputusan panitia seleksi dan Bupati Majene. (Kedi)

Related

MAMASA 4468638830514782173

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini