ORLOK Mateng Pantau Kondisi Banjir, TRC BPBD Ke TKP

TRC BPBD disalah satu rumah warga korban banjir. Foto: Jamal
MATENG, FMS - Hujan deras mengguyur sejak siang, ORARI Lokal Mamuju Tengah (Mateng) masih terus memantau kondisi di sejumlah wilayah. 

Orlok Mateng, turut berpartisipasi dalam hal penyebaran informasi tentang kondisi wilayah yang terjadi.  Selain melalui grup WhatsApp, Orlok juga berkomunikasi melalui Radio amatir di setiap daerah rawan banjir. Senin (5/9/2022) malam.

Melalui komunikasi radio, Sekretaris Orlok Mateng, Dr Ishak Yunus (YG8ALW) terus memantau kondisi akhir disekitar tempat tinggal seluruh warga yang ada di wilayah rawan bencana.

Dr Ishak berharap, seluruh warga yang ada di wilayah rawan banjir agar selalu waspada terhadap adanya bencana banjir dan longsor. 

Kondisi SMA Negeri 1 Pangale yang terendam banjir, Senin (5/09). Foto: Jamal
"Diharapkan kepada seluruh anggota Orari agar tetap stand by dan memonitor kondisi daerah saat ini sedang diguyur hujan. Seluruh warga diharapkan tetap waspada terhadap kondisi saat ini," harapnya

Melalui grup WhatssApp Orari, ditemukan sejumlah titik banjir dan longsor. Namun diketahui, Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) bersama dan Baznas yang termasuk tim ORARI Mateng saat ini sedang menuju lokasi. 

Berdasarkan laporan Pusdatin BPBD Mateng, menemukan empat titik yang terdampak banjir, antara lain, Desa Lara ketinggian air mencapai sekira 40 centimeter, Desa Sukamaju dan Salubiro Kecamatan Karossa mencapai 50 centimeter.

Sementara di Kecamatan Pangale Desa Polo Pangale mencapai 60 centimeter. atau dada orang dewasa. 

Pusdatin BPBD, Rizky Ilhamsyah, menyampaikan, Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD yang bergerak ke lokasi segera mengevakuasi sejumlah barang milik warga yang terendam banjir. 

"Tim langsung melakukan proses evakuasi barang di beberapa rumah warga yang terendam dan melakukan pengkajian atau assessment," jelas Rizky

Dilaporkan tidak adanya korban jiwa namun dipastikan adanya kerugian akibat banjir. (jml)

Related

MATENG 5218474438352504344

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Pemilihan Serentak Kabupaten Majene