Ketika SDK Legowo, Ini Surat Ucapan Selamat untuk ABM-Enny

Suhardi Duka (foto: Ist)
Mamuju, fokusmetrosulbar.com-- Perhelatan panjang Pilgub Sulbar 2017 akhirnya telah usai. Hiruk-pikuk lima tahunan ini dinyatakan berakhir pasca ketukan palu keputusan akhir sidang PHP Pilgub di Mahkamah Konstitusi, Rabu (26/4) kemarin.

Gugatan Paslon Nomor 1 Suhardi Duka-Kalma Katta ditolak oleh MK dan KPU Provinsi Sulbar dinyatakan sebagai pemenang sengketa. Konsekuensinya adalah Paslon Nomor 3 Ali Baal Masdar-Enny Anggraeni Anwar dinyatakan sebagai pemenang.

Kini pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulbar sedang menuggu waktu. Pelantikan itu diagendakan pada minggu IV Mei 2017, sesuai surat Dirjen Otoda Kemendagri. Pendek kata, Sulbar sebentar lagi akan memiliki pemimpin baru, gubernur dan wakil gubernur baru pilihan rakyat.

Lalu bagaimana tanggapan Suhardi Duka atas selesai perhelatan panjang Pilkada Sulawesi Barat 2017?

SDK sapaan akrab Suhardi Duka pun telah merilis ucapan selamat kepada pemenang Pilgub, Ali Baal Masdar dan Enny Anggraeni.

Dalam tulisan yang diterima fokusmetrosulbar.com, Kamis (27/4), Suhardi telah menyampaikan terima kasih kepada seluruh rakyat Sulawesi Barat khusnya para pendukungnya, selanjutkan ucapan selamat kepada ABM dan Enny Anggraeni sebagai pemenang.

"Sebagai salah satu peserta Pilgub, pada kesempatan ini saya menyampaikan selamat kepada kepada Ali Baal Masdar dan Enny Anggraeni Anwar atas terpilihnya dan kemenangannya pada Pilgub Sulbar. Selamat anda memimpin Sulbar untuk 5 tahun. Kami percaya bahwa Bapak dan Ibu akan mampu membawa Sulawesi Barat ke arah yang lebih baik, maju dan mala'bi," tulis SDK dalam rilisnya yang terkonfirmasi, Kamis.

Lebih lengkapnya tulisan ucapan selamat dari Suhardi Duka, adalah berikut ini:
Tulisan ucapan selamat SDK untuk ABM-Enny (foto:ist)

Ali Baal Masdar Siap Merangkul

Sebelumnya, Cagub pemenang Ali Baal Masdar juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh rakyat Sulbar, terkhusus untuk mantan rivalnya di Pilgub lalu, ABM mengucapkan terima kasih kepada SDK, Kalma Katta dan juga Salim-Hasan. ABM seperti dilansir polewaliterkini.net, menyatakan kesiapannya untuk bekerjasama membangun Sulawesi Barat dengan dua pesaingnya di Pilkada 15 Februari lalu.

"Suhardi Duka itu saya sudah anggap adik, sementara pasangannya Pak Kalma adalah paman saya, apalagi Pak Jenderal Salim Mengga (JSM) itu kakak sepupu saya, tidak ada orang lain. Mari kita berangkulan berkarya untuk Sulbar tercinta ini," tutur ABM, dilansir polewaliterkini.net. (har)

Related

MAMUJU 6199937747355846697

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini