Ramlan Optimis Dapat Dukungan Partai Nasdem, Ini Tanggapan Yohanes

Yohanes Buntulangi (dok: FMS)
Mamasa, fokusmetrosulbar.com--Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Mamasa, H. Ramlan Badawi mengaku optimis meraih dukungan partai Nasdem di Pilkada 2018 mendatang. Hal itu dikatakan Ramlan, Senin (7/8) pagi tadi.

Baca: Ramlan Temui Surya Paloh, Orsan Bersiap Diusung Partai Nasdem

Terkait itu, Wakil Ketua I DPC Partai Demokrat Mamasa, Yohanes Buntulangi memberikan tanggapan. Menurutnya, Partai Nasdem memang menjadi buruan Partai Demokrat untuk mitra koalisi agar dapat mengusung kadernya di Pilkada. Yohanes mengatakan, dengan nama besar H. Ramlan sangat memungkinkan untuk menarik dukungan partai pimpinan Surya Paloh tersebut.

"Demokrat hanya punya tiga kursi, sesuai ketentuan maka Pak RB (Ramlan Badawi, red) harus mendapatkan tiga kursi lagi," kata Yohanes.

Ia menuturkan dengan mengusung kadernya, Partai Demokrat harus berkoalisi dengan partai lain yang miliki minimal tiga kursi di DPRD, termasuk Partai Nasdem yang juga punya tiga kursi.

"Karena ini adalah proses politik, maka kita berusaha mendapatkan rekomendasi dukungan partai sebanyak-banyaknya," tutur Yohanes.

Selain kesiapan partai pengusung, Ketua Fraksi Demokrat DPRD Mamasa ini juga menjelaskan hal penting lain yang harus dilakukan oleh partainya menjelang Pilkada, yakni harus berkonsolidasi hingga ke tingkat desa.

"Soal siapa calon 02 yang akan mendampingi Pak RB saya pikir masih dalam proses kajian oleh beliau dan tetap akan melalui mekanisme survei. Yang pasti konsolidasi partai harus tetap diperhatikan untuk tetap menjaga loyalitas pendukung hingga ke desa-desa," pungkas Yohanes. (klp/har)

Related

MAMASA 4255631616939942426

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini