Dorong Profesionalisme IKM, Bupati Majene Teken Mou dengan BDI Makassar

Bupati H. Fahmi Massiara menandatangani MoU dengan Kepala BDI Makassar, Sulsel (Foto: Humas Pemkab Majene)
Makassar, fokusmetrosulbar.com-- Bupati Majene H. Fahmi Massiara menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Kepala Balai Diklat Industri (BDI) Makassar C. Elisa Katili, hari ini Kamis (13/7).

Penandatanganan MoU tersebut berlangsung di kantor BDI Jl. Perintis Kemerdekaan KM.17, Biring Kanaya, Kota Makassar.

Bupati Fahmi yang dikonfirmasi fokusmetrosulbar.com mengatakan, MoU Pemda Majene dengan BDI Sulsel, digelar sehubungan dengan program magang kelompok-kelompok Industri Kecil Menengah (IKM) binaan Pemda Majene di BDI Makassar.

"Kita ingin agar program magang IKM dari Majene ini berkesinambungan, khususnya IKM kakao, rumput laut dan hasil bumi lainnya," terang Fahmi.

Lebih lanjut Bupati mengatakan, kelompok IKM tersebut bakal dibekali dengan keterampilan-keterampilan teknis agar mampu bekerja profesional.

"Agar nantinya mereka bisa melihat peluang pasar baik lokal maupun regional," ucap Ketua MPC Pemuda Pancasila Majene ini.

Mantan Camat Baggae Timur ini berharap 50 warga Majene yang tengah mengikuti magang di BDI Makassar, mampu berpikir tajam dengan ide inovatif agar bisa bersaing.

"Insyah Allah nanti kita juga bisa bantu fasilitasi permodalan melalui pihak perbankan, kalau itu yang menjadi kendala utamanya," pungkas Fahmi. (har)

Related

MAJENE 6399172630852842254

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini