Tasbih Raksasa di Polman Berusia 400 Tahun

POLMAN, FMS - Pernahkah anda melihat tasbih raksasa? Di Polewali Mandar, Sulawesi Barat, ada tasbih yang berukuran besar dengan panjang mencapai 38 meter.

Tasbih tersebut terdapat di Kelurahan Amassangan, Kecamatan Binuang. Usianya sudah lebih dari 400 tahun.

Tasbih raksasa sebesar ukuran buah kemiri, terbuat dari buah Manjakani yang didatangkann langsung dari Tanah Suci Mekah, dengan jumlah biji tasbih sebanyak 3.300 biji.

Tasbih ini juga menjadi saksi peradaban agama islam di wilayah Binuang. Awalnya, tasbih dibawa oleh Syekh Abdul Kadir, atau Haji Mallawi, dari tanah Arab, saat menyebarkan agama Islam pertama di Kerajaan Binuang. Kini tasbih ini dipegang oleh Muslimin,  sebagai pewaris kerurunan.

"Sudah ratusan tahun ini pak. Saya mungkin yang menjadi generasi kelima" kata Muslimin, Rabu, 29/4/2020).

Tasbih ini digunakan warga pada berbagai hajatan, seperti khatam Alquran, maulid dan tahlilan. Tapi, untuk menjaga kelestarian, kini hanya dipakai berzikir berjamaah di masjid saat Ramadan.

Biasanya saat Ramadan, tasbih ini digunakan jemaah untuk berdzikir di Masjid usai shalat tarwih. Namun saat sekarang karea adanya wabah pandemi covid 19, tasbih ini hanya disimpan dirumah.

"Tidak ada kegiatan dan tidak bisa dipakai, karena kita dilarang beribadah di masjid," kata Muslimin yang juga imam masjid Nurul Hidayah Binuang.

Tasbih yang diklaim terpanjang di dunia oleh warga Binuang ini biasa digunakan puluhan warga untuk berzikir usai sholat Tarawih atau shalat Jumat. Biasanya, warga duduk melingkar, tangan mereka memegang tasbih ini sambil berzikir bersama. Dibutuhkan hingga puluhan orang untuk berdzikir.

"Kalau berdzikir satu kali saja berputar, karena jumlahnya banyak 3.330 butir," sebut Muslimin.

Menurut Muslimin, pengurus rumah adat Balla Lompoa, Gowa, Sulawsi Selatan pernah datang meminta untuk dimasukkan kedalam museum, namun ia menolaknya, dengan alasan inigin tetap menjaga warisan tersebut.

Kini tasbih raksasa tersenut masih tersimpan rapi di rumahnya di Kelurahan Amassangan, Kecamatan Binuang, Polewali Mandar.(Asrianto)

Related

POLMAN 4139213390753070059

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini