Tim Gugus Covid-19 Mamuju Dirawat di Rumah Sakit Akibat Dianiaya Keluarga Pasien Positif yang Kabur

MAMUJU,FMS - Koordinator Lapangan Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Mamuju, Alamsyah  mendapat penganiayaan dari keluarga pasien Covid-19 yang kabur dari RSUD Regional Sulbar, Kamis (4/6/2020).

Alamsyah mengatakan Insiden tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 Wita di Lingkungan Tambi, Kelurahan Mamunyu, Kecamatan Mamuju. Ia diduga mendapat perlakukan kasar dari keluarga pasien bermama Muhammad Yusran (20) saat turun lapangan untuk melakukan rapid test.

Menurut pengakuannya ia  dipukul pada bagian belakang kepalanya. Akibatnya ia langsung tersungkur dan tidak sadar diri  sehingga dilarikan ke RSUD Mamuju.

" Padahal saya tidak pernah memaksa, pas saya mau pulang malah dikejar dan dipukul," kata Alamsyah yang juga Kabid Pengedalian dan Pemberantasan Penyakit Dinas Kesehatan Mamuju ditemui di RSUD Mamuju.

Atas penganiayan dirinya akan  menempuh jalur hukum. Bahkan jika tak ada perlindungan hukum ia akan berhenti dari Gugus Tugas Covid-19.

"Karena saya bekerja bukan atas nama pribadi tapi atas nama negara. Saya sekarang seperti mau terus muntah karena bagian kepada dipukul," tuturnya.

Saksi mata yang juga rekan kerja korban Farida, mengatakan, tim Gugus Tugas Covid-19 Mamuju bersama dengan aparat Polsekta Mamuju, hendak melakukan Rapid test kepada keluarga pasien Positif covid-19 di tambi, namun mendapat penolakan sehingga rapid test tidak jadi dilakukan. tim gugus yang sudah melangkah pulang tiba-tiba salah satu keluarga pasien mengamuk dan memukul Alamsyah tepat bagian belakang kepalanya seketika korban langsung jatuh dan tak sadarkan diri.

“Kami turun melakukan rapid test atas permintaan keluarga pasien, namun permintaan itu dibantah. kami turun dengan cara baik-baik namun ditanggapi lain oleh keluarganya dan tanpa sebab jelas pelaku langsung memukul Pak Alamsyah," ujarnya.

Kepala dinas kesehatan Mamuju, Firmon atas penganiayaan tersebut telah menempu jalur hukum dilaporkan ke kepolisi.(Al).

Related

MAMUJU 6570928264427904470

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini