Hardiknas Unsulbar, 23 PNS Peroleh Satyalencana

Rektor Unsulbar Akhsan Djalaluddin (lima dari kiri) dan Sejumlah Civitas Akademika Unsulbar (Foto:Ist/FMS)
Majene, fokusmetrosulbar.com-- Civitas akademika Universitas Sulawesi Barat (Unsulbar) memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Selasa (02/05) bertempat di halaman rektorat Unsulbar, kelurahan Tande Timur, Majene.

Peringatan Hardiknas di Unsulbar tahun ini diisi juga dengan penyerahan penghargaan Satyalencana terhadap 23 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang telah mengabdi bagi negara selama 10 hingga 30 tahun.

Upacara peringatan Hardiknas di Unsulbar dipimpin pembina upacara Rektor Akhsan Djalaluddin, sementara pemimpin ucapara adalah tenaga kependidikan bidang keuangan, Jumardi Tala.

Upacara diikuti ratusan peserta terdiri atas wakil rektor Anwar Sulili, para dekan, dosen dari 17 program studi se Unsulbar serta pejabat struktural Unsulbar.

Dalam sambutan tertulis Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi ( Menristek Dikti ), Mohammad Nasir yang dibacakan rektor Akhsan Djalaluddin, menteri menyampaikan apresiasi terhadap para pejuang pendidikan khususnya di pendidikan tinggi yang selama ini telah berperan aktiv mendidik, memberi inspirasi dan membangkitkan semangat putra - putri Indonesia menjadi manusia berkarakter, memiliki keterampilan dan memberikan manfaat bagi masyarakat.

"Peringatan Hardiknas selain untuk mengenang jasa Ki Hadjar Dewantara juga merupakan momentum untuk memajukan pendidikan," kata Menristekdikti Mohammad Nasir dalam sambutan tertulisnya.

Sementara itu, pada peringatan Hardiknas di Unsulbar tahun ini, sebanyak 23 Pegawai Negeri Sipil (PNS) mendapat piagam penghargaan tanda kehormatan Satya Lencana Karya.

Penghargaan satya lencana tersebut diberikan atas jasa pengabdian PNS yang telah mengabdi selama 10 tahun, 20 tahun  hingga 30 tahun.

Diantara penerima satya lencana 30 tahun itu antara lain : Rektor Akhsan Djalaluddin , Wakil Rektor Muhammad Saad, Wakil Rektor Anwar Sulili  , Dekan Fakultas Ekonomi Mujirin dan. Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan Muzakkir.

Sementara penerima satya lencana 20 tahun antara lain : Kabag Keuangan Dahri Nurdin, Lektor Fakultas MIPA Dr. Kartika Hajati dan sejumlah PNS lainnya. Sebanyak 12 PNS lainnya menerima satya lencana 10 tahun.

"Saya berharap dengan penghargaan ini akan semakin meningkatkan etos dan semangat kerja kita semua, kemudian dengan Hardiknas ini kita terus bekerja untuk mengembangkan kampus," kata Rektor AKhsan Djalaluddin.

Setelah upacara, civitas akademika Unsulbar menggelar ramah tamah di rektorat Unsulbar.(har)

Related

#NASIONAL 7366956947443134033

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini