Gubernur Sulbar Jadi Inspektur Upacara Hari Amal Bakti

Gubernur Sulbar didampingi Plt. Kepala Kanwil Kemenag Sulbar Muflih BF, menyematkan tanda kehormatan Satyalencana Karya Satya kepada 35 ASN lingkup Kanwil Kemenag Sulbar dengan, masing-masing  masa bakti 10, 20 dan 30 tahun. 

Mamuju, FMS - Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar (ABM) bertindak selaku Inspektur upacara pada Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) ke-73 tingkat Sulbar yang berlangsung di halaman Kanwil Kemenag Sulbar, Kamis (3/12/2019).

Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar, saat menyampaikan sambutan Menteri Agama RI Lukman Hakim Saifuddin, menekankan, agar seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan jajaran Kemenag harus menjadi perangai, penjalin, dan perajut tenun kebangsaan yang Bhineka.

"Setiap kita haruslah menjadi teladan dalam kesederhanaan, kejujuran dan keikhlasan memberikan amal bakti bagi segenap warga negara tercinta," kata Ali Baal

Tidak hanya itu, Ali Baal juga menghimbau, agar mampu menunjukkan nilai kinerja yang baik, kepemimpinan yang amanah dan memberikan kemudahan kepada masyarakat luas, untuk memperoleh akses pelayanan keagamaan secara akuntabel dan berkualitas.

Memasuki tahun politik seperti sekarang, melalui mementum tersebut, gubernur mengajak, seluruh elemen bangsa, khususnya kepada  jajaran Kemenag untuk senantiasa menebarkan energi kebersamaan, merawat kerukunan dan menempatkan diri di atas dan untuk semua kelompok dan golongan kepentingan.

Selain itu, yang tidak kalah penting adalah tetap menjaga ketahanan keluarga sebagai basis ketahanan bangsa.

"Saya mohon perhatian semua elemen umat beragama, para ulama dan tokoh agama, serta jajaran Kemenag terhadap urgensi ketahanan keluarga. Pembinaan ketahanan keluarga haruslah dilakukan terus memerus tiada henti," harapnya.

Masih kata Ali Baal, Kemenag hadir memberikan pelayanan keagamaan bagi semua umat beragama dengan berbagai fasilitas.

"Kemenag menyelenggarakan pelayanan publik di bidang keagamaan dengan tiada henti melakukan inovasi," tutur Ali Baal.

Disela-sela pelaksanaan upacara, Gubernur Sulbar didampingi Plt. Kepala Kanwil Kemenag Sulbar Muflih BF, menyematkan tanda kehormatan Satyalencana Karya Satya kepada 35 ASN lingkup Kanwil Kemenag Sulbar dengan, masing-masing  masa bakti 10, 20 dan 30 tahun.

(usman)

Related

MAMUJU 8897662968021108403

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini