Camat Banggae Timur Apresiasi Pelaksanaan Simulasi Tungsura


Majene, FMS - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Majene menggelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) Tahun 2019, di lapangan bola Kelurahan baruga kec. Banggae timur, Kamis (28/3/2019).

Camat Banggae Timur Nadlah B. Fattah mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada penyelenggara pemilu dalam hal ini KPU dan PPK Banggae Timur.

"Kita ketahui bahwa di kelurahan Baruga ini bisa dikatakan sebagai kelurahan yang aman dan religius makanya KPU salah satu pertimbangan KPU melaksanakan kegiatan ini karena ini menginginkan pemilu berjalan aman damai dan lancar," ujarnya.

"Di Baruga, ada beberapa varian dalam pelaksanaan pemilu nanti, ada dari pemuda, Golongan tua, penyandang disabilitas semua lengkap," sambungnya.

Ia berharap dari pihak penyelenggara pemilu agar pemilu 17 April nanti, berjalan dengan sukses aman lancar damai dan tidak ada yang golput.

Nadlah B Fattah menambahkan agar penyelenggara bekerja secara proporsional dan profesional dengan tetap mengedepankan tali silaturahmi dan tetap menjaga regulasi yang ada.

"Saya berpesan kepada para wajib pilih, terutama pada ASN supaya tetap bersikap netral jangan ada yang berpihak ke partai ini ke calon ini, tetap netral," tutupnya.

(Muh. Irham)

Related

MAJENE 2727827485536611396

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini