Halal bi Halal Pemkab Majene Dihadiri 4 Ribu ASN & Non ASN
https://www.fokusmetrosulbar.com/2019/06/halal-bi-halal-pemkab-majene-dihadiri-4.html
Suasana Halal bi Halal Pemkab Majene di Pendopo Rumah Jabatan Bupati Majene, Senin 10 Juni 2019. foto : humas Setda Majene |
Majene, FMS -- Sedikitnya 4 ribu Aparatur Sipil Negara (ASN) dan non ASN memadati lapangan pendopo Rumah Jabatan Bupati Majene untuk berhalal bi halal, Senin (10/6/2019).
Bupati Majene Fahmi Massiara dalam sambutannya mengatakan, momentum hari seusai libur panjang Idul Fitri digunakan untuk saling memaafkan dan kembali menjalankan tugas masing-masing.
Sebagai ASN katanya, kedepan harus dituntut bisa bersaing dalam membangun kinerja yang baik terlebih loyal kepada pimpinan.
"Apalagi kedepan, ada tunjangan kinerja. Tinggalkan paradigma lama yang terkesan seenaknya saja masuk kantor dan bekerja secara buruk. Sekarang, semua terpantau," kata Fahmi.
Ia berharap, ASN dan non ASN dapat melaksanakan tugasnya secara profesional.
"Jangan diam saja. Lakukan pekerjaan sesuai tupoksi masing-masing. Tidak boleh main tabrak pekerjaan orang lain," ujarnya.
Ia tak lupa mengapresiasi semua yang hadir karena telah sudi mengikuti acara silaturrahmi dan berhalal bi halal meski dipapar panas matahari.
Lebih jauh katanya, kemarin-kemarin pihaknya melakukan inspeksi mendadak usai libur panjang dianggap sudah tidak lagi efektif.
"Saat kita ke OPD, hanya sedikit saja yang hadir padahal absennya semua hadir. Kalau sekarang, sudah terdata dan terkoneksi melalaui finger," kata Fahmi.
Ia berharap, semua perangkat daerah kedepan dapat menunjukkan kinerja yang baik demi menghadapi tantangan.
Usai sambutan Fahmi Massiara, dilanjutkan makan bersama di meja prasmanan yang telah disiapkan oleh masing-masing OPD.
Tercatat, total meja prasmanan yang tersedia sebanyak 33 unit dan makanan yang ada semuanya ludes hanya dalam waktu sekejap.
(akbar)