Semarakan HUT Mamuju, Bupati Berikan Doorprize Motor dan Sepeda


Mamuju, FMS - Jalan Sehat dan Senam bersama jajaran Pemerintah Kabupaten Mamuju menjadi salah satu rangaian acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke 479 tahun. Dalam kemeriahan moment tersebut, Bupati Mamuju H. Habsi Wahid bagi-bagi beragam hadiah kepada masyarakat Mamuju. Sebanyak tiga unit motor serta sembilan unit sepeda menjadi hadiah utama doorprize.

Undian tersebut diumumkan seusai senam dan jalan sehat yang dipusatkan di lapangan Ahmad Kirang Mamuju, Jumat (12/7/2019).

Pada kegiatan jalan sehat, Bupati Mamuju melepas secara resmi rombongan jalan sehat. Start dari lapangan Ahmad Kirang menuju Jalan AP. Pettarani (depan Kantor Pengadilan Negeri Mamuju), belok ke Jalan Ahmad Yani (depan Kodim 1418 Mamuju) kemudian belok ke Jalan Sultan Hasanuddin lalu kembali finish di Jalan Ahmad Kirang.

Habsi Wahid menyampaikan kegiatan jalan sehat dan senam dilakukan sebagai tanda kebersamaan antara masyarakat Mamuju dangan Pemerintah Daerah dalam memeriahkan HUT Mamuju.

Ia berharap, momentum hari jadi tersebut dapat menjadi penyemangat bagi seluruh masyarakat Mamuju dalam membangun daerah yang maju sejahtera dan ramah.

Adapun puncak acara HUT Mamuju, kata Habsi Wahid akan dilangsungkan pada tanggal 14 Juli di gedung baru Kantor DPRD Kabupaten Mamuju sekaligus peresmian gedung DPRD.

(Wati)

Related

MAMUJU 403754081933053195

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini