Lomba Sandeq Bupati Cup Dipangkas Menjadi Dua Putaran


Bupati Majene Fahmi Massiara tengah menyerahkan Piala kepada pemenang Lomba Segitiga Sandeq Bupati Cup
Kabupaten Majene 2019 di Pantai Labuang Majene
Selasa, 20 Agustus 2019. foto : Ist


Majene, FMS -- Lomba Segitiga Sandeq Bupati Cup
Kabupaten Majene 2019 di Pantai Labuang Majene
Selasa, 20 Agustus 2019 dipangkas menjadi dua putaran akibat angin kencang.

Acara yang diawali dengan tarian penyambutan oleh Sanggar Ko'bianda Kaka'u Management dan sekaligus pengalungan Kain Sutra Mandar kepada Bupati Majene Fahmi Massiara beserta Ny Fatmawati Fahmi.

Ketua Panitia Lomba - Aris Munandar, S. Stp dalam laporannya mengatakan,
Lomba Segitiga Sandeq Bupati Cup merupakan salah satu upaya mempromosikan dan melestarikan budaya maritim dalam rangka menarik kunjungan wisatawan ke Majene.

"Pemerintah Kabupaten Majene menggelar lomba segitiga tahun 2019 merupakan kegiatan even tahunan lomba perahu layar bercadik tradisional yang dirangkaikan dengan peringatan hari jadi Majene ke 474 tahun. Melalui kegiatan ini kita dapat memperkenalkan potensi destinasi wisata yang ada di wilayah Sulawesi Barat, khususnya Kabupaten Majene," kata Aris Munandar.

Selain sebagai salah satu aset industri pariwisata dan kebanggaan masyarakat Mandar katanya, Perahu Layar Sandeq merupakan salah satu koleksitas di Museum D'hintoire Naturale Paris Prancis.

Aris Munandar memaparkan, kegiatan lomba Perahu Sandeq Bupati Cup yang dilombakan adalah lomba ketangkasan dalam melajukan perahu dengan kecepatan tinggi dengan menggunakan tenaga angin.

"Kegiatan tersebut di atas juga dirangkaikan dengan kegiatan pesta rakyat yang dipusatkan di pantai Labuang Kota Majene, juga kegiatan ini merupakan ajang promosi wisata maritim.
Melalui kegiatan lomba Sandeq hendaknya dimanfaatkan untuk mempromosikan dan mengembangkan potensi pariwisata dan kebudayaan daerah, sehingga sektor ini mampu memberikan kontribusi yang lebih terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat," kata Aris.

Peserta lomba diikuti dua daerah yakni dari daerah Majene12 Perahu dan dari Polman 1 Perahu.

Kesempatan sama, Bupati Majene Fahmi Massiara dalam sambutannya mengatakan,
even lomba segitiga Sandeq 2019 merupakan sebuah tahapan lomba yang harus kita laksanakan demi menjadikan Kabupaten Majene sebagai daerah destinasi pariwisata di Indonesia Timur.

"Namun untuk membangun sektor pariwisata, kita harus berpegang pada prinsip pembangunan pariwisata yang berkelanjutan dan didukung secara ekologis sekaligus layak secara ekonomi, juga adil secara etika dan sosial terhadap masyarakat," kata Fahmi.

Selain itu, lomba juga diharap dapat mewujudkan Kabupaten Majene sebagai salah satu destinasi wisata yang ada di Sulawesi Barat.

"Maka saya mengajak seluruh stakeholder dan masyarakat untuk menyukseskan even lomba segitiga Sandeq tahun 2019 sebagai media mempromosikan budaya dan pariwisata yang ada di Kabupaten Majene. Even lomba segitiga Sandeq juga merupakan suatu bentuk perwujudan dari upaya kita untuk melestarikan seluruh potensi pariwisata, kesenian dan kebudayaan," ujar Fahmi Massiara.

Lomba segitiga Sandeq tahun ini lanjut Fahmi mengalami fenomena alam yang cukup menantang hingga dibuat kesepakatan antara semua pemilik perahu untuk mengurangi jumlah putaran yang seharusnya tiga menjadi dua.

Fahmi Massiara mengaku, kali ini Ia punya perahu bernama Permata Hijau ikut serta dalam Sandeq Race Bupati Cup.

"Tapi mengalami kendala pada putaran pertama, ada juga yang saya sponsori perahu di layarnya yaitu Rahmat Ilahi dan Alhamdulillah bisa masuk 3 besar," urai Fahmi Massiara.

Sementara hasil lomba antara lain :
- Juara I diraih oleh Merpati dan berhak mendapatkan piala bergilir, piala tetap serta uang tunai Rp5 juta.
- Juara II diraih oleh Cendrawasih dan berhak mendapat piala tetap serta uang tunai Rp4 juta.
- Juara III diraih oleh Rahmat Ilahi dan mendapat piala tetap serta uang tunai Rp3,5 juta.
- Harapan I diraih oleh Angin Pammase dan mendapat piala tetap serta uang tunai Rp3 juta.
- Harapan II diraih oleh Rua Pi'olo dan mendapat piala tetap serta uang tunai Rp2,5 juta.
- Harapan III diraih oleh Bintang Timur dan memperoleh piala tetap serta uang tunai Rp2 juta.

(akbar)

Related

MAJENE 1899503418160925633

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini