Bupati Habsi Tunjuk Imelda Pababari Sebagai Kadis Perdag Mamuju


        Ket Foto Imelda Pababari ( Tengah)

Mamuju, FMS - Bupati Mamuju Habsi Wahid akhirnya menunjuk Imelda Pababari sebagai pengganti Siti Sutinah Suhardi sebagai kepala Dinas Perdagangan (Perdag) Mamuju.

Imelda Pababari tak lain merupakan saudara kandung atau kakak dari Irwan Setya Putra Pababari yang merupakan wakil Bupati Mamuju.

Bupati Mamuju Habsi Wahid mengatakan bahwa pengangkatan Imelda Pababari sebagai pelaksana tugas ( TLT) sebagai kadis Perdagangan sudah memenuhi persyaratakan.

" Hari ini kita lakukan rapat pelantikan terlebih dahulu, pelantikannya nanti tanggal 30 Desember," ujar Habsi Wahid diselah- selah menghadiri peringatan Maulid Nabi di pasar Sentral Mamuju, Senin (2/12/2019).

Sejak pengunduran Sutinah sebagai ASN karena dirinya ingin bertarung di pemilihan kepala daerah ( Pilkada ) melawan petahana. Pemkab Mamuju membuka penjaringan untuk menempati posisi kepala Dinas Perdagangan Mamuju. Ada empat yang masuk dalam penjaringan, justru keempat nama tersebut tak ada satupun yang masuk dalam penjaringan menempati jabatan sebagai kadis Perdagangan Mamuju.

Sementara Imelda Pababari mengaku tak menyangka jika dirinya ditunjuk Bupati Habsi Wahid menduduki jabatan kepala Dinas Perdagangan Mamuju.

" Saya juga merasa kaget dan bersyukur karena bupati tadi langsung menunjuk saya menduduki jabatan kepala Dinas Perdagangan Mamuju," ujarnya.

Dikatakan bahwa amanah yang diembankan padanya akan dijalankan dengan sebaik-baiknya.

Ditanya terkait program yang akan dilakukan sebagai kepala dinas nantinya, ia belum mau memberikan tanggapan terkait program kerja nantinya.

" Nanti kalau saya sudah dilantik baru saya bisa menyusun program kerja," pungkasnya.

Untuk diketahui Imelda Pababari sebelumnya dibagian Sekretariatan di DPRD Sulbar.( Awal)

Related

MAMUJU 1685613788859523630

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini