Sutinah Suhardi Bagikan 17 Ribu Paket Sembako ke Warga

MAMUJU, FMS - Dampak Covid-19 masih menghantui sebahagian besar masyarakat ekonomi bawah. Hal ini menggugah hati mantan Kadis Perdagangan Mamuju, Sutinah Suhardi untuk merogoh kocek pribadinya.

Tak tanggung-tanggung, Ketua MPC Pemuda Pancasila Mamuju ini memborong 32 Ton paket Sembako di kantor Bulog Sub Divre Mamuju untuk dibagikan sepanjang bulan Ramadhan ini.

"Alhamdulillah tadi kita sudah bertemu langsung dengan Kepala Kantor Bulog, pak Muhammad Yatsir. Bulog sudah menyiapkan 32 Ton gula yang kita pesan. 25 hari ini sudah mereka siapkan, sisa insyallah segera menyusul." ungkapnya, Jumat (1/5).

Sutinah akan membagikan 17 ribu paket Sembako yang diperuntukkan bagi masyarakat menengah kebawah terdampak Corona.

"Kita siapkan 17 ribu paket berupa gula, terigu, susu dan lainnya. Kita akan sasar masyarakat yang betul-betul terdampak Covod-19. Teman-teman Pemuda Pancasila sudah menyiapkan data untuk segera dibagikan kepada masyatakat," ujar ibu yang akrab disapa Tina ini.

Tina juga berharap agar masyarakat agar tetap bisa menjaga protokol pencegahan dan penanganan Covid-19 dengan mengikuti instruksi pemerintah, kepolisian dan para tenaga kesehatan.

"Kepada saudara-saudaraku khususnya warga Mamuju, tetap menjaga diri dengan mematuhi protokol pencegahan dan penanganan Covid-19. Kita bantu pemerintah, kepolisian dan tenaga kesehatan kita agar kondisi segera normal kembali." pungkasnya.(Awal).

Related

MAMUJU 216445320834639310

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini