PJ Gubernur Sulbar Prof Zudan Hadiri Rapat Paripurna Tentang Ranperda APBD Perubahan 2023


Mamuju,FMS.Com-Pj Gubernur Sulbar, Prof. Zudan Arif Fakrulloh menghadiri Rapat Paripurna secara virtual dalam rangka Jawaban Gubernur Atas Pandangan Umum Fraksi-fraksi terhadap Penjelasan Gubernur Tentang Ranperda APBD Perubahan 2023 di Kantor DPRD Sulbar, Jumat, 29/9/2023). 

Pj. Gubernur Sulbar, Prof. Zudan Arif Fakrulloh menyampaikan, adapun sejumlah  jawaban terhadap pandangan umum fraksi-fraksi anggota dewan dimulai dari fraksi golkar terkait  urgensi perubahan APBD Tahun 2023 yang mengakomodir perkembangan yang dinilai tidak sesuai dengan asumsi kebijakan umum anggaran dan keadaan yang menyebabkan terjadinya pergeseran anggaran antar organisasi,  unit organisasi, antar  program, antar kegiatan dan antar jenis belanja. 

" Saya akan memerintahkan kepada Tim TAPD,  agar kedepannya di proses pembahasan APBD dapat memberikan perhatian yang lebih maksimal sesuai dengan perannya dan bekerja secara tim dalam menyusun anggaran, " kata Zudan.

Paripurna dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Sulbar, Usman Suhuriah. Hadir Asisten III bidang Administrasi Umum Jamil Barambangi, sejumlah anggota DPRD Sulbar dan pimpinan OPD lingkup Pemprov Sulbar.(Adv).

Related

MAMUJU 7011563132204887481

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini