Ismail Zainuddin: Pembangunan Sulbar harus Menyentuh Kebutuhan Dasar
https://www.fokusmetrosulbar.com/2017/03/ismail-zainuddin-pembangunan-sulbar.html
Mamuju, fokusmetrosulbar.com- Program pembangunan Provinsi Sulawesi Barat diharapkan dapat menyentuh kebutuhan dasar masyarakat. Hal itu disampaikan Sekretariat Daerah Provinsi Sulbar, Ismail Zainuddin dalam rapat koordinasi dengan Badan Pengembangan Penelitian (Kelitbangan) Sulbar, Senin (13/3).
Ismail Zainuddin yang didaulat membuka rapat tersebut mengatakan, tujuan rapat ini untuk menyampaikan persamaan persepsi terkait program kerja kelitbangan yang responsip dengan kebutuhan daerah serta menyusun program kerja tahun 2018.
"Kita berharap masukan dari seluruh stakeholder yang hadir, terkait inovasi untuk membangun program unggulan di Sulbar," katanya.
Lebih lanjut kata dia, sesuai perda No. 6 Tahun 2016 tentang kelitbangan, maka penting untuk dilakukan sinergi dengan seluruh jajaran stakeholder untuk menyusun program kerja yang berbasis pada kebutuhan dasar masyarakat.
"Kita berharap peran fungsi kelitbangan sebagai sampul koordinasi kajian penelitian dan pengembangan tentang inovasi dapat berjalan lebih terarah dan terukur," harap Isamil.
Turut hadir pada kesempatan ini, Kepala SKPD Kelitbangan Sulbar Jamil Barambangi, unsur Lembaga Vertikal, Pimpinan SKPD, Rektor Perguruan Tinggi di Sulbar. (awl/har)
Ismail Zainuddin yang didaulat membuka rapat tersebut mengatakan, tujuan rapat ini untuk menyampaikan persamaan persepsi terkait program kerja kelitbangan yang responsip dengan kebutuhan daerah serta menyusun program kerja tahun 2018.
"Kita berharap masukan dari seluruh stakeholder yang hadir, terkait inovasi untuk membangun program unggulan di Sulbar," katanya.
Lebih lanjut kata dia, sesuai perda No. 6 Tahun 2016 tentang kelitbangan, maka penting untuk dilakukan sinergi dengan seluruh jajaran stakeholder untuk menyusun program kerja yang berbasis pada kebutuhan dasar masyarakat.
"Kita berharap peran fungsi kelitbangan sebagai sampul koordinasi kajian penelitian dan pengembangan tentang inovasi dapat berjalan lebih terarah dan terukur," harap Isamil.
Turut hadir pada kesempatan ini, Kepala SKPD Kelitbangan Sulbar Jamil Barambangi, unsur Lembaga Vertikal, Pimpinan SKPD, Rektor Perguruan Tinggi di Sulbar. (awl/har)