Upacara HUT RI di Mamasa Dimeriahkan 'Marching Band' Pelajar SMP
https://www.fokusmetrosulbar.com/2017/08/personil-marching-band-tampil-di.html
Personil Marching Band tampil di upacara HUT RI Mamasa (Foto: Kedi Liston Parangka/FMS) |
Tampil sebagai inspektur upacara, Bupati Mamasa H. Ramlan Badawi dan komandan upacara Kapt. Inf. Syarifuddin, Danramil 1402-05 Mamasa. Sementara untuk teks naskah proklamasi dibacakan oleh Wakil Ketua II DPRD Mamasa, Orsan Soleman.
Untuk pengibaran duplikat bendera pusaka oleh pasukan Pasibraka yang dikomandani oleh Iptu Frans Geradus dengan pembawa duplikat bendera pusaka yakni Kezia Majesty, siswa SMAN I Mamasa. Majesty diapit oleh penarik bendera Chris Yoga Pascal Mapay, siswa SMA Nusa Bangsa Tabulahan dan Pembentang Bendera, Victor, siswa SMAN 1 Mamasa. Sedangkan komandan pleton pasukan 17, Anjasmara Algatti, siswa SMK Sumarorong. Untuk komandan pasukan 45 dipimpin oleh Muh. Rivaldo dan Eden Rivaldo, keduanya merupakan siswa SMAN 1 Mamasa.
Doa syukur kemerdekaan dibawakan oleh Ketua BPS GTM Pdt. Hengky Gunawan. Dan obade lagu-lagu dibawakan oleh gabungan beberapa kelompok musik.
Usai upacara dilanjutkan dengan penampilan marcing band SMP Frater Mamasa dan penampilan semavor oleh siswa-siswi SMAN 1 Mamasa.
Undangan terdiri dari Anggota DPRD, Mantan Bupati dan wakil bupati, Forkompimda, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, kepala-kepala OPD dan tamu undangan lainnya. (klp/har)