Kisah Atika, Anak Tak Mampu yang Lulus Polri di Polda Sulbar


Atika sujud syukur saat dinyatakan lulus dengan peringkat terbaik

Mamuju, FMS - Walau tergolong dalam keluarga tak mampu, Atika berhasil menyabet peringkat pertama terpilih dalam penerimaan Polri tahun 2019 di Polda Sulbar.

Kedua orang tuanya hanyalah pekerja lepas. Untuk memenuhi kehidupan sehari-hari beserta biaya pendidiakn anak-anaknya, Ayah Atika bekerja sebagai pengarap tanah milik orang, sedangkan ibunya hanyalah seorang ibu rumah tangga.

Hasilnya tak seberapa, namun cukup untuk buat makan. Terkadang, ia harus meminjam uang di tetangganya untuk menambah ekonomi keluarga.

Dengan tekad yang kuat, Atika mencoba merubah ekonomi keluarganya dengan mencoba mengikuti tes penerimaan Polri di Polda Sulbar.

Terkadang Atika harus berjalan kaki hingga sampai ke tempat tes. Baginya, tidak ada kata terlambat.

Tes demi tes dilalui Atika, hingga pada puncaknya yakni Kamis, 1 Agustus 2019, Atika berhasil membuktikan bahwa orang miskin punyak hak yang sama. Ia berhasil menyabet peringkat pertama dengan lulus terbaik penerimaan Polri tahin 2019 di Polda Sulbar.

Saat ditemui, mata Atika berkaca-kaca pertanda ia gembira atas kelulusannya. Ia pun kemudian sujud syukur.


Atika

"Ini semua atas doa kedua orang tua. Selama kita bersabar dan menghormati kedua orang tua, Allah pasti akan memberikan jalan yang terbaik buat kita," pesan Atika saat membuka percakapan pertama.

Selama mengenyam pendidikan mulai dari bangku SD hingga SMA, Atika tak sekali memiliki barang yang berharga apalagi handpone. 

Baginya, ketekunan dan semangat belajar yang mendorongnya untuk terus maju.

"Intinya tetap rendah diri dan jangan sombong," kata Atika.

Kini Atika akan mengenyam pendidikan Polri bersama dengan rekan-rekannya yang dinyatakan lulus.

Selamat buat Atika.

(*)

Related

MAMUJU 7313485535772831307

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Banner iklan disini